Manfaatkan Kuota Gratis KEMDIKBUD untuk Belajar dengan Maksimal
Pic: Kemdikbud |
"Penerapan pembelajaran saat Belajar dari Rumah pada masa pandemik memberikan tantangan sendiri kepada para pendidik, kini telah hadir panduan Pemanfaatan Rumah Belajar untuk Belajar Dari Rumah (BDR) dengan menerapkan Model Pembelajaran Inovatif." -Kemdikbud.
Para guru dan siswa kini mau tidak mau perlu belajar secara Daring dari Rumah masing-masing, kondisi ini perlu kita tanggapi dengan Motivasi Belajar yang tinggi dan penuh semangat. Alih-alih mengeluh atau menyalahkan situasi, Yuk kita Syukuri Rezeki dan Kebaikan yang telah dapat kita nikmati selama ini.
Bapak Ibu Guru yang Baik Hati dan penuh semangat, Alhamdulillah tidak lama lagi, Kuota Gratis dari Kemdikbud akan masuk ke nomor HP Siswa dan Guru yang telah terdaftar di Dapodik; mari kita manfaatkan dengan maksimal supaya Proses Belajar dan Mengajar dan Pembentukan Karakter Siswa dapat terus berjalan dengan Maksimal.
Bantuan Kuota Internet Seluler terdiri dari 2 macam Kuota:
1.Kuota Umum: Kuota yang dapat digunakan untuk mengakses seluruh laman dan aplikasi
2.Kuota Belajar: Kuota yang hanya dapat digunakan untuk mengakses laman dan aplikasi pembelajaran.
Sebagian Besar Kuota dikhususkan untuk hanya dapat dimanfaatkan pada situs khusus pembelajaran. Info Besar Kuota, dan pembagian jatah Kuota serta Website, Aplikasi dan Video Conference yang dapat digunakan bisa dilihat pada laman berikut.
Agar Pemanfaatan nya Maksimal, yuk gunakan untuk mengakses laman dan aplikasi buatan negri kita sendiri.
Sudahkah Bapak Ibu Guru dan para Siswa mengenal situs dan aplikasi besutan Pusdatin Kemdikbud?
Ya!! RUMAH BELAJAR dapat menjawab keresahan pendidik dalam memfasilitasi Belajar Siswa secara Daring dan Membantu Siswa Belajar secara Mandiri. Kenali caranya melalui video ini.
Selain Rumah Belajar, ada juga Layanan Pusdatin Lainnya yang dapat diakses misalnya Streaming Suara Edukasi (https://suaraedukasi.kemdikbud.go.id) dan TV Edukasi (https://tve.kemdikbud.go.id) untuk menemani belajarmu di rumah.
Berikut salah satu penyajian video yang juga dapat diakses di web Rumah Belajar, jangan khawatir, pelajaran lainnya juga tersedia; kelas yang disiapkan juga berjenjang mulai dari PAUD hingga SMA.
Belajar Mandiri menjadi salah satu Kunci penting bagi siswa untuk dapat Sukses menjawab Tantangan Industri 4.0 dan Masa Depan Generasi Indonesia Emas, mari kita sukseskan mempersiapkan diri mereka menjadi yang terbaik.
Para guru dapat juga mengunduh Panduan untuk belajar Daring pada laman ini.
Atau dapat menguduh file langsung:
Panduan Model Pembelajaran Inovatif
Panduan Pemanfaatan Rumah Belajar untuk BDR dengan menerapkan Model Pembelajaran Inovatif
Selamat Belajar Semuanya...
Merdeka Belajarnya, Rumah Belajar Portalnya, Maju Indonesia
Semangaat.
#PusdatinKemendikbud
#PembaTIK2020
#DutaRumahBelajar2020
#RumahBelajar2020
#ImplementasiTIK
#BerbagiTIK
#BelajarSepanjangHayat
#guruberbagi
#gurupenggerak
#MerdekaBelajar
#pembatiklevel4
#RumahBelajar
#SRBBanten
#SahabatRumahBelajar
#KuotaGratis
Yuk, ikuti channel YouTube saya untuk mudahkan sharing info dan belajar bersama. Terima kasih.
Mantap....Tetap Semangat.....Semoga Mias Rizka Terpilih menjadi salah satu dari 5 orang yg akan menjadi DRB Banten 2020.......Aamiin
ReplyDeleteAamiin, wah pak Ketua kita, terima kasih sudah mampir yaa
DeleteMasyaAllah...luar biasa Miss Rizkha ini..sangat menginspirasi. Tetap semangat say 😍
ReplyDeleteWaaah, terima kasih sudah meninggalkan jejak Mbak Arni....
DeleteSemangaaat
Mantap Miss Rizkha calon DRB 😊
ReplyDeleteWaah, Bu Nur juga sama doonk Calon DRB kitaaaaa.... High five sistaaaaaah
DeleteKeren Miss Rizkha..
ReplyDeleteSukses selalu..
Salam semangat..
Banten Juara..💪💪💪
Terima kasih bu Wuri...
DeleteSalam Semangaaat...
Banten Jawara
Keren mis
ReplyDeleteBu Heniiiii.... Terima kasih sudah mampir.
DeleteIbu juga kereeeeeeeen, kuat nyetir dari jauh ke UPTD TIKP.
semangaaat
Kereen Miss Rizka muantap
ReplyDeletePak Yusuf juga mantaap...
DeleteKapan kita Belajar Broadcasting niii?
Mantapz
ReplyDeleteMantaap juga atlit Banten niiih.
DeleteTerima kasih sudah mampir