P9 e-learning untuk Siswa
P 9 e-learning merupakan Aplikasi Pembelajaran Jarak Jauh yang memfasilitasi para pendidik dan peserta didik untuk dapat memaksimalkan Kegiatan Belajar Mengajar.
Guru senantiasa meningkatkan Kualitas Pendidikan para Peserta Didik dengan selalu memberikan yang terbaik bagi mereka.
Materi Pelajaran dan Pokok Bahasan disusun untuk membantu siswa memahami pelajaran dan meningkatkan keterampilannya.
Sistem Manajemen Informasi Pendidikan yang difasilitasi aplikasi e-learning ini akan memudahkan Kepala Sekolah melakukan pemantauan, koordinasi, pengawasan, evaluasi dan motivasi sehingga sinergitas semua aspek lingkungan sekolah dapat terwujud dengan baik.
Siswa diharapkan mampu memanfaatkan dengan maksimal dan menjadikannya kebutuhan bagi mereka untuk dapat senantiasa belajar mendiri dengan penuh semangat untuk menggapai cita-cita.
Semoga pahala menyertai setiap langkah belajar kita.
Aplikasi ini juga digunakan oleh beberapa sekolah lainnya di seantero negeri,
tampilan nya pun sama, yang berbeda hanya nama sekolah nya saja, karena Penggunaaan nya memang dibuat spesifik khusus untuk Sekolah tersebut, dengan Pengguna, Isi Materi dan Soal yang disesuaikan kebutuhan sekolah. Namun cara menggunakan aplikasi e-learning ini, sama Pada Prinsipnya.
Untuk menggunakan aplikasi P9 e-learning ini membutuhkan penjelasan lebih lanjut, kalian bisa belajar memahami Aplikasi ini melalui Playlist berikut ini.
Playlist ini dibuat per-bahasan, sehingga siswa bisa memilih sendiri hal yg ingin diketahui nya, isi video dalam playlist akan ditambahkan sesuai kebutuhan siswa nantinya, jika masih butuh penjelasan, mohon isi komentar sehingga bisa dibuatkan video penjelasan berikutnya. Kalian boleh juga klik Like jika menyukai penjelasan dari Miss Rizkha atau tulis komentar jika membutuhkan penjelasan lebih banyak.
Miss juga akan senaaang sekali jika kalian berkenan subscribe Channel Miss Rizkha.
Nah, selamat belajar yaa, anak-anak.
Semoga usaha kalian dalam Belajar, memberikan kebaikan pada kalian semua juga pada lingkungan tempat kalian berada.
Terima kasih yaaa.
“I have decided to stick with love. Hate is too great a burden to bear.” – Martin Luther King Jr.
TAMBAHAN PENGUMUMAN UNTUK SISWA SMPN 9 KOTA SERANG:
Bapak Ibu Wali Kelas, mungkin bisa share info Sosialisasi Pembelajaran Jarak Jauh menggunakan aplikasi e-learning Sekolah:1. Siswa diharapkan membaca BUKU PERPUSTAKAN yang sudah dibagikan dengan baik dan seksama.
2. Pada Minggu pertama ini, Siswa diminta untuk LATIHAN menggunakan aplikasi e-learning Sekolah dengan mengetik Alamat Simulasi yaitu: http://demo5.cmsloka.com/
a) Mulai perbarui Profil,
b) Latihan Baca Materi: Baca materi baik-baik dan klik link dan perhatikan materi yang ada.
c) Latihan Kerjakan Soal Formatif jika sudah baca Materi Pelajaran.
d) Pastikan kamu latihan dengan baik, dan bertanya jika tidak paham.
Jika masih bingung, perhatikan video tutorial Penggunaaan Aplikasi E-learning Sekolah untuk siswa: melalui Playlist berikut ini.
Silahkan komentar jika ingin bertanya.
3. Mulai Minggu depan,setelah tanggal 20 Juli 2020, setelah sistem terupdate, bapak ibu guru sudah mengupload materi, Siswa dapat mulai mengaskes Aplikasi E-learning Sekolah pada laman:
http://e-learning.smpn9kotaserang.sch.id/
Di laman ini kamu akan belajar bersama guru-gurumu dan Nilai akan terupdate disana.
4. Pastikan siswa follow Instagram sekolah SMPN 9 Kota Serang untuk update semua information sekolah yang Akurat.
Klik link ini lalu follow.
5. Username dan password yg digunakan adalah NIS bukan NISN Siswa, yg dibagikan oleh Wali Kelas Masing-masing.
Demikian info tahun Pelajaran baru 2020/2021.
Terima kasih
Comments
Post a Comment